Kriteria-Kriteria Potensi Kepemimpinan
Karena kualitas kepemimpinan alamiah itu penting ketika kita membicarakan perihal kepemimpinan spiritual, kita perlu mencari cara untuk menggali potensi kepemimpinan, baik dalam diri sendiri maupun orang lain. Banyak orang memunyai bakat kepemimpinan yang mentah dan tersembunyi karena mereka kurang menganalisa diri dan kurang mengetahui diri mereka sendiri. Jika dibiarkan demikian, bakat ini akan tetap terpendam. Pertanyaan-pertanyaan objektif berikut ini dapat menjadi standar untuk mengukur diri sendiri, memungkinkan kita untuk menemukan kualitas kepemimpinan yang kita miliki, serta mendeteksi kelemahan-kelemahan yang bisa membuat seseorang tidak cocok untuk menjadi pemimpin. Read more about Kriteria-Kriteria Potensi Kepemimpinan