Editorial

Inisiatif Kepemimpinan Kristen (I)

Shalom,

Mungkin Anda pernah mendengar pepatah yang mengatakan "Orang yang tidak membuat rencana berarti berencana untuk gagal." Pepatah itu menyinggung mengenai strategi yang harus dipersiapkan oleh setiap orang, terutama bagi para pemimpin untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Tak hanya untuk mencapai sebuah tujuan, namun jika seseorang memiliki strategi, ia juga dapat menjaga minat terhadap tugasnya dan menyadari kepentingan dari tugas yang harus ia kerjakan. Read more about Inisiatif Kepemimpinan Kristen (I)

Kepemimpinan Visioner (II)

Shalom,

Saat ini banyak bukti yang menunjukkan bahwa visi hanya merupakan pernyataan yang mati. Akibatnya, visi gagal menggerakkan motivasi dan harapan bagi organisasi menjadi lebih energik. Oleh karena itu, seorang pemimpin diharapkan memiliki visi untuk menentukan tujuan masa depan sebuah organisasi. Dalam hal ini, visi bukan sekadar cita-cita atau keinginan pribadi, tetapi visi merupakan sesuatu yang berasal dari Tuhan. Mengapa seorang pemimpin harus memiliki visi yang jelas? Temukan jawabannya dalam artikel yang telah kami persiapkan di bawah ini. Simak juga sebuah artikel khusus -- Paskah yang dapat membantu Anda untuk lebih mengerti akan arti pengorbanan Kristus. Kiranya sajian kami minggu ini dapat memberkati Anda semua. Selamat membaca.

Pemimpin Redaksi e-Leadership,
Desi Rianto

"Sifat yang diinginkan pada seseorang ialah kesetiaannya; lebih baik orang miskin dari pada seorang pembohong." (Amsal 19:22) Read more about Kepemimpinan Visioner (II)

Kepemimpinan Visioner (I)

Shalom,

Salah satu faktor penting dalam kepemimpinan yang sangat menentukan berhasil tidaknya suatu organisasi adalah visi dari seorang pemimpin. Hal ini merupakan pergulatan setiap pemimpin, untuk membedakan antara visi atau ambisi pribadi. Untuk mengetahui lebih dalam tentang pengertian visi, sumber visi, kepentingan visi, silakan menyimaknya lebih lanjut di Kolom Artikel. Kiranya Tuhan memakai dan memperlengkapi kita dalam menjalankan visi-Nya, untuk pelebaran kerajaan Allah dan kemuliaan-Nya. Tuhan memberkati.

Pemimpin Redaksi e-Leadership,
Desi Rianto

"Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku." (Filipi 4:13) Read more about Kepemimpinan Visioner (I)

Pemimpin yang Menginspirasi (II)

Shalom,

Banyak contoh figur orang yang dapat menginspirasi dan mengubah keadaan di sekitarnya. Sebut saja salah satu contoh terkemuka adalah Martin Luther King, Jr.. Ia dikenal sebagai orang yang sangat gigih dalam memperjuangkan kesamaan hak kaumnya, kaum Negro. Pemenang Nobel Perdamaian ini merupakan simbol bagi semua orang yang mencari keadilan dan nilai-nilai luhur manusia. Bagaimana Martin Luther King, Jr., meraih visinya dan menggerakkan berjuta-juta orang? Jawabannya, karena ia adalah pribadi yang dapat menginspirasi, baik melalui visi dan mimpinya kepada banyak orang.

Artikel dalam edisi kali ini merupakan kelanjutan dari e-Leadership edisi 112, yang menguraikan mengenai peranan Pemimpin yang Menginspirasi. Bagaimana dengan kepemimpinan Anda saat ini, apakah Anda seorang pemimpin yang mampu menginspirasi banyak orang dan pengikut Anda? Kiranya sajian yang telah kami siapkan menjadi bagian dalam perjalanan kepemimpinan Anda semakin ideal. Tuhan memberkati. Read more about Pemimpin yang Menginspirasi (II)

Pemimpin yang Menginspirasi (I)

Shalom,

Tidak semua pemimpin mampu memberikan inspirasi dan mendorong para pengikutnya untuk memperjuangkan hal yang penting. Inspirasi menjadi kualitas penting yang wajib dimiliki oleh seorang pemimpin Kristen. Melalui ini, diharapkan mampu menanamkan semangat juang yang tidak mudah menyerah kepada setiap pengikutnya.

Era ini, sangat membutuhkan pemimpin-pemimpin yang dapat membangkitkan kepercayaan diri, semangat, serta mampu memberikan visi ke depan yang jelas dan bertanggung jawab. Dalam edisi ini, redaksi mengajak Anda untuk menyimak hal-hal praktis yang kurang mendapat perhatian oleh setiap pemimpin dalam membantu menumbuhkan potensi orang-orang yang dipimpinnya. Selamat membaca dan kiranya mendapatkan pencerahan. Read more about Pemimpin yang Menginspirasi (I)

Harga Kepemimpinan (I)

Shalom,

Puji Tuhan, kita masih diberikan kesempatan untuk bertemu kembali di tahun 2012 ini. Bertepatan dengan tahun baru ini, e-Leadership pun memasuki usia yang baru pula, yaitu usia yang ke-6 tahun. Kami sungguh bersyukur kepada Tuhan atas penyertaan dan pertolongan-Nya selama tahun-tahun yang lalu. Redaksi berharap, semakin tahun e-Leadership dapat semakin berkembang dan menjadi berkat dalam menunjang dan melengkapi tugas kepemimpinan Anda.

Dalam edisi perdana tahun ini, kami mengajak Anda menyimak mengenai harga pengorbanan seorang pemimpin untuk mencapai keahlian profesional dalam kepemimpinannya. Ada beberapa aspek yang perlu Anda ketahui, agar dapat mengemban tugas Anda dengan lebih baik lagi. Anda dapat menyimaknya dalam 2 edisi e-Leadership sepanjang bulan Januari ini. Kiranya menjadi berkat dan refleksi pribadi dalam melengkapi wawasan kepemimpinan Anda. Tuhan memberkati. Read more about Harga Kepemimpinan (I)

Keteladanan Pemimpin Kristen (II)

Shalom,

Kesadaran seorang pemimpin Kristen bahwa hanya Yesuslah Pribadi Pemimpin yang benar, dapat membuat pemimpin Kristen berhasil menghadapi tekanan dan kesulitan. Edisi kali ini akan mengupas lebih dalam lagi bagaimana sikap pemimpin dalam menghadapi kesulitan dan tekanan, sesuai dengan sudut pandang Alkitab. Selain dengan memandang positif kesulitan yang ada, menghindari ketegangan, dan mengontrol amarah (artikel dalam edisi e-Leadership edisi 104), masih ada beberapa sikap lagi yang harus dimiliki oleh pemimpin Kristen, yang bisa Anda temukan dalam Artikel "Sikap Praktis Kepemimpinan (II)". Redaksi juga memberikan informasi mengenai buku Kristen "Kepemimpinan yang Berani" dalam kolom Jelajah Buku. Tak ketinggalan pula, redaksi memberi kesempatan bagi setiap Anda untuk mengenal apa itu "International Day Of Prayer For The Persecuted Church" (IDOP) dan bagaimana Anda bisa terlibat di dalamnya. Selamat menyimak, Tuhan Yesus memberkati.

Redaksi tamu e-Leadership,
Santi Titik Lestari Read more about Keteladanan Pemimpin Kristen (II)

Pages

Komentar