Pola Jemaat Rumah Tangga (transparasi)

program_pelayanan_1b

Pola Perintisan

      Seorang Perintis atau Tim Perintisan

    · Pada mulanya ada seorang perintis atau tim perintisan yang melayani di bawah Gereja atau Yayasan.

    · Perintis-perintis ini terpanggil untuk merintis jemaat Suku dan telah atau sedang dilatih.

      Kontak-Kontak

    · Perintis jemaat sedang terlibat dalam kehidupan mereka yang dikontak.

    · Perintis-perintis sedang mendoakan kontaknya, menceritakan kesaksian secara umum dan memberitakan Injil kepada kontak-kontak yang terbuka.

      Petobat-Petobat Baru

    · Sudah ada satu atau lebih kontaknya yang percaya kepada Yesus.

    · Perintis mengutamakan pemuridan dengan petobat-petobat baru orang per orang sambil terus menginjili kontak lain yang terbuka.

      Jaringan Petobat-Petobat Baru

    · Perintis jemaat terus mengutamakan pemuridan pribadi dengan petobat baru.

    · Tekanan khusus pada melengkapi petobat baru untuk bersaksi dan menyatakan kasih Yesus kepada keluarga dan lingkungannya.

      Jemaat Rumah Tangga/Kelompok Sel

    · Para petobat baru mulai bertemu seminggu sekali dalam kelompok sel dengan tujuan berdoa bersama, bersekutu, belajar Firman Allah dan saling melayani.

    · Perintis juga mulai mengkaderkan anggota kelompok sel untuk menjadi pemimpin KS.

      Petemuan Raya

    · Kalau KS sudah banyak, kumpulan dapat dimulai sebanyak sebulan sekali.

    · Orang percaya bisa saling kenal.

    · Kontak-kontak mereka yang terbuka bisa hadir.

    · Isi pertemuan menyangkut doa, pelajaran, kesaksian, pujian dan ramah-tamah.

Jemaat Yang Melipatgandakan

Kategori Bahan Indo Lead: 
Jenis Bahan Indo Lead: 
File: 
AttachmentSize
program_pelayanan_1b.doc236 KB

Komentar