Editorial

Salah satu bidang yang memerlukan penilaian yang baik adalah penempatan posisi. Jika Anda adalah pemimpin, menempatkan bawahan Anda pada posisi yang tepat tentu merupakan hal yang sangat penting dalam menentukan kemajuan suatu komunitas. Pun jika Anda belum pada waktunya menentukan posisi bagi orang lain, mengetahui bahwa Anda sudah berada pada posisi yang tepat atau belum, merupakan suatu hal yang krusial. Semua itu memerlukan penilaian yang baik.

Pada edisi kedua bulan ini, kami menyajikan artikel yang memaparkan bagaimana kita harus menempatkan orang lain dan diri sendiri pada posisi yang tepat. Hal itu, bersama dengan sebuah resensi buku kepemimpinan, kiranya dapat menjadi berkat bagi Anda.

Selamat menyimak. Tuhan memberkati.

Pimpinan Redaksi e-Leadership,
Dian Pradana

http://www.sabda.org/publikasi/e-leadership/arsip/

http://lead.sabda.org/

Kolom e-publikasi: 
Situs: 

Komentar