e-leadership 104 - Teladan Kepemimpinan Kristen (I)

International Day Of Prayer For The Persecuted Church (IDOP)

Pada bulan kegiatan IDOP, gereja-gereja dan umat Kristen di seluruh dunia berdoa bersama bagi gereja Tuhan yang teraniaya. Tahun ini, kegiatan IDOP akan dilaksanakan secara serempak pada bulan November 2011.

Kami mengajak Anda, para gembala sidang, pengajar, pemimpin, kaum muda, pendoa syafaat, dan semua orang percaya untuk dapat bergabung dalam acara doa bersama ini. Dapatkan pula IDOP KIT untuk membantu Anda berdoa dan menyusun acara IDOP di gereja, sekolah, atau persekutuan doa Anda. Informasi lebih lanjut tentang acara IDOP, bisa di lihat di www.persecutedchurch.org > Read more about International Day Of Prayer For The Persecuted Church (IDOP)

Sikap Praktis Pemimpin Kristen (I)

Salah satu kalimat yang menarik perhatian saya tentang kepemimpinan ialah bahwa "setiap pemimpin akan menghadapi banyak kesulitan". Pernyataan ini memancing bermacam-macam reaksi untuk menentukan sikap dalam mengelola satu pekerjaan. Kesulitan selalu menyajikan alternatif baru bagi tiap pemimpin, yakni "maju" atau "mundur". Maju tidaknya seorang pemimpin, tergantung bagaimana ia memandang situasi itu, agar dari kesulitan yang datang menghasilkan perkara-perkara yang baru. Read more about Sikap Praktis Pemimpin Kristen (I)

Teladan Kepemimpinan Kristen (I)

Shalom,

Seorang pemimpin perlu menyadari bahwa tugas kepemimpinan mereka menuntut sikap yang patut diteladani oleh para pengikutnya. Salah satunya adalah sikap praktis seorang pemimpin ketika menghadapi tekanan atau kesulitan hidup. Tekanan hidup adalah bagian dari kehidupan umat manusia, termasuk pemimpin. Kegagalan atau kesuksesan seseorang berawal dari caranya memaknai tekanan hidup. Selain teladan dalam menghadapi tekanan hidup, pemimpin juga dituntut untuk memberikan teladan dalam hal mencintai pekerjaannya. Oleh karena itu, redaksi rindu membekali para pemimpin dengan artikel yang berfokus pada sikap pemimpin dalam mengatasi tekanan dari sudut pandang Alkitab. Simak juga inspirasi yang menggugah tentang arti penting mencintai pekerjaan kita. Mari jadikan hidup kita lukisan yang bermakna, agar bisa menjadi berkat bagi orang lain.

Redaksi Tamu e-Leadership,
Truly Almendo Pasaribu

"Sebab Aku telah memberikan suatu teladan kepada kamu, supaya kamu juga berbuat sama seperti yang telah Kuperbuat kepadamu." (Yohanes 13:15) Read more about Teladan Kepemimpinan Kristen (I)

Pages

Komentar