edisi 147 - Pemimpin Pembelajar (II)

Jadilah Seorang Pemimpin Pembelajar

Salah satu kriteria yang diharapkan ada di dalam diri seorang pemimpin guna menghadapi segala dinamika dan tantangan dalam perusahaan adalah mental pembelajar. Kualitas ini sangat diperlukan sebab memengaruhi cara pandang serta sikapnya terhadap perubahan. Karena hal tersebut merupakan sesuatu yang tidak dapat dihindari, menjadi pemimpin yang adaptif, pro, atau bahkan menjadi penggagas perubahan merupakan suatu nilai lebih dari seorang pemimpin sejati. Mental pembelajar ini merupakan bagian dari karakteristik dan ciri pemimpin yang matang dan dewasa. Dan, ini tidak muncul dalam sekejap, tetapi merupakan suatu sikap yang harus ditempa terus-menerus sejalan dengan usahanya meraih kursi kepemimpinan. Read more about Jadilah Seorang Pemimpin Pembelajar

Arrow Leadership

Program Kepemimpinan Australia Arrow adalah program studi dua tahunan yang didesain untuk mengembangkan pemimpin-pemimpin Kristen di Australia. Para partisipan, yang berusia 25 -- 40 tahun yang berasal dari berbagai wilayah Australia, berpartisipasi selama dua tahun dalam program ini bersamaan dengan masa pelayanan mereka masing-masing. Program Arrow pertama kali dimulai di Australia pada tahun 1995 dan berfokus pada membuat perbedaan positif untuk kepemimpinan para partisipannya. Sejak saat itu, delapan grup telah dibentuk dan telah meluluskan lebih dari 230 orang. Read more about Arrow Leadership

Aplikasi Android E-Renungan PSM (Pagi, Siang, Malam)

Telah hadir! Aplikasi "e-Renungan PSM (Harian)" dari Yayasan Lembaga SABDA bagi para pengguna "handphone" Android. Aplikasi "e-Renungan PSM (Harian)" menyediakan tiga bacaan renungan Kristen setiap hari (untuk renungan pagi, siang, dan malam) sehingga setiap waktu Anda dapat selalu diisi dengan kebenaran firman Tuhan. "e-Renungan PSM (Harian)" dilengkapi juga dengan fitur notifikasi yang dapat diatur sendiri, yang akan mengingatkan Anda untuk menikmati firman Tuhan melalui renungan pagi, siang, dan malam! Read more about Aplikasi Android E-Renungan PSM (Pagi, Siang, Malam)

Pages

Komentar