Warnet Pena

BIBLE.ORG

Jika Anda membutuhkan bahan-bahan kepemimpinan Kristen, Anda harus berkunjung ke situs yang satu ini, situs Bible.org. Pasalnya, di bawah menu Topics yang ada di situs ini, tersaji topik Leadership yang kemudian juga membawahi kategori Leadership Articles dan Leadership Curriculum. Di Leadership Articles, sudah disediakan puluhan artikel kepemimpinan Kristen berbobot dari beberapa penulis, dalam bentuk teks dan audio, yang dapat Anda baca secara online dan download tanpa harus mendaftar menjadi anggota

Christian Leadership Alliance

Christian Leadership Alliance (CLA) adalah sebuah organisasi yang melayani lebih dari 8.000 anggota yang bekerja di lebih dari 4.500 organisasi di seluruh dunia. Organisasi ini merupakan hasil gabungan Christian Management Association dan Christian Stewardship Association pada April 2008 dalam upaya membentuk sebuah organisasi yang meningkatkan keefektifan organisasi pelayanan gereja dan paragereja. Jika Anda menjadi anggota organisasi ini, ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapat, di antaranya

Indonesia Christian Leadership Blog

Di tengah jarangnya situs blog yang khusus bermaterikan kepemimpinan, situs blog milik Samuel David Immanuel yang bernama Indonesia Christian Leadership Blog ini hadir mengisi ruangnya. Memang beberapa artikel yang ada di dalam situs ini ditulis dengan menggunakan bahasa Inggris, namun artikel yang ditulis dalam bahasa Indonesia juga tidak sedikit. Jika diamati, Pak Samuel David sebagai pengasuh situs cukup produktif dalam menulis. Artikel-artikel yang ada di situs ini cukup banyak. Semua itu diharapkan

Equip

"Equipping leaders to reach our world" adalah motto yang terpampang di halaman depan situs ini. Situs Equip khusus bergerak di bidang kepemimpinan Kristen dan memunyai misi melengkapi secara efektif para pemimpin Kristen bagi pelayanan tubuh Kristus di seluruh dunia. Dalam situs yang didirikan oleh Dr. John C. Maxwell ini, Anda bisa menemukan artikel atau pun tulisan tentang kepemimpinan di menu "Tools and Resources". Menu "Leadership Q&A" menampilkan lima belas pertanyaan atau permasalahan beserta

GUBUK Online (Gudang Buku Kristen Online)

Situs GUBUK Online diluncurkan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) akhir tahun 2005. Situs ini menyediakan bahan-bahan buku Kristen yang bisa diakses untuk dibaca secara online atau diunduh (download). Kategori yang tersedia terdiri dari Alkitab, biblika, pendalaman Alkitab, teologia, penginjilan, leadership, konseling, pelayanan anak, dan umum. Untuk membaca atau mengunduh bahan-bahan tersebut, tersedia navigasi yang memudahkan kita untuk memilih kategori pustaka yang diinginkan. Situs ini juga menyediakan

The Teal Trust

<http://www.teal.org.uk/> Satu lagi situs yang fokus dalam hal penyediaan materi-materi berkenaan dengan kepemimpinan Kristen. Situs ini bertujuan mendorong para pemimpin Kristen untuk mengembangkan kemampuan memimpin dan meningkatkan kapasitas gereja mereka bagi kepentingan misi dan pelayanan melalui internet dan seminar-seminar yang diadakan. Dari sisi tampilan, situs ini bisa dikatakan sederhana, namun padat isinya. Tersedia sejumlah menu yang merepresentasikan beberapa aspek kepemimpinan

Pages

Komentar