PEMERIKSAAN KESEHATAN TIM
(SEHATKAH TIM ANDA?)

Pemeriksaan kesehatan tim berikut ini dibuat untuk membantu tim mengevaluasi seberapa efektifkah kerja tim mereka. Kegiatan ini dibagi dalam tiga langkah

KRITERIA PENILAIAN

5 =SANGAT SETUJU. - sangat berjalan sesuai dengan yang dikatakan.
4 =SETUJU. - berjalan dan hampir sesuai dengan semua yang dikatakan, namun kurang ideal.
3 =AGAK SETUJU. - berjalan tapi tidak semua, hanya sebagian yang sesuai dengan yang dikatakan.
2 =AGAK TIDAK SETUJU. - Hampir berjalan tapi kebanyakkan tidak. Belum dapat dibilang sesuai dengan yang dikatakan.
1 =TIDAK SETUJU. - Kami baru memulainya tapi jalan masih panjang. Apa yang dikatakan tidak terjadi.
0 =SANGAT TIDAK SETUJU. - Belum ada yang dilakukan, hal ini tidak terjadi sama sekali di tim kami.

ARAH DAN TUJUAN
a. - Tim mempunyai tujuan dan misi yang jelas, diketahui oleh semua anggota.
b. - Tim mempunyai visi dan kriteria kesuksesan yang menantang, bermakna dan menarik bagi semua anggota tim.
c. - Tim mengerti bagaimana kerja tim dapat diterapkan di hal yang lebih luas.

KEPEMIMPINAN
d. - Pemimpin kelompok menyeimbangkan perintah dengan dukungan dan keterbukaan.
e. - Pemimpin mendiskusikan masalah-masalah penting dengan semua anggota kelompok.
f. - Pemimpin memberikan kewenangan untuk bertanggung jawab dan memimpin kepada seseorang yang memang ahli di bidangnya.

MEMAHAMI PERBEDAAN
g. - Anggota tim mengerti apa saja peran mereka serta bagian mana yang berbenturan dengan anggota yang lain.
i. - Anggota tim dapat menangkap jelas apa yang diharapkan oleh semua anggota yang lain terhadap dirinya.
j. - Anggota tim dapat menangkap jelas kelebihan yang dimiliki oleh masing-masing anggota tim

PROSES
j. - Rapat kelompok berjalan efektif.
k. - Tim mampu menemukan dan melakukan cara bekerja yang lebih baik.
l. - Tim mempunyai rumusan cara yang efisien untuk menyelesaikan masalah dan mengambil keputusan.
m. - Tim mempunyai sumber daya (manusia, materi, waktu) yang cukup untuk melakukan tugasnya

KOMUNIKASI
n. - Semuanya merasa bahwa gagasan-gagasan serta masukan-masukan mereka didengarkan oleh anggota tim yang lain.
o. - Perbedaan dan konflik diselesaikan secara terbuka dan membangun.
p. - Hubungan antar anggota berlangsung secara terbuka dan jujur

RELASI
q. - Perbedaan pengalaman, kemampuan dan bakat yang dimiliki tiap anggota tim dapat diterima dan diberdayakan.
r. - Antar setiap anggota tim memiliki perasaan saling percaya dan keterbukaan.
s. - Anggota baru merasa dihargai dan dapat dengan cepat menjadi anggota yang produktif.
t. - Tim bertanggung jawab atas kesuksesan dan kegagalan mereka, serta menghindari menimpakan kesalahan kepada orang atau kelompok lain

(A.C)

Diterjemahkan dari: Efective Teams